Kamis, 21 Maret 2013

Big Bang, SNSD, CNBLUE, T-Ara, dan IU Menduduki Peringkat Atas di ‘Chart Oricon’ Jepang

big bangNama-nama besar K-Pop termasuk SNSD, Big Bang, CNBLUE, T-ara dan IU telah mendominasi Chart Oricon Jepang.
T-Ara berada di posisi kedua dari chart harian single Oricon dengan singla baru mereka, “Bunny Style” setelah menjual 40.705 kopi semenjak perilisannya pada tanggal 20 Maret. Grup tersebut juga pergi ke Jepang untuk secara resmi memulai aktivitas Jepang mereka.
Album remix SNSD ‘Best Selection Non Stop Mix’ menduduki peringkat 4 chart album harian Oricon, sementara mini album IU ‘Can You Hear Me?’ menduduki peringkat 9 di chart yang sama.
Big Bang memuncaki chart DVD harian Oricon dengan DVD mereka ‘BIGBANG ALIVE TOUR 2012 IN JAPAN SPECIAL FINAL IN DOME.’ CNBLUE juga berada di posisi kedua di chart yang sama dengan DVD ‘Arena Tour 2012 ~COME ON!!!~’ mereka.
source: dkpopnews
Indotrans by koreanindo.net

Tidak ada komentar:

Posting Komentar