Senin, 17 Desember 2012

MBLAQ menjadi model untuk merek olahraga ‘LECAF’

Merek olahraga LECAF telah memilih MBLAQ sebagai model produk mereka untuk tahun 2013.
Setiap tahun, LECAF mengeluarkan produk baru dari ransel untuk para siswa di tahun ajaran baru. Tahun ini, MBLAQ telah dipilih tidak hanya sebagai model ransel, tapi juga sepatu dan barang-barang lainnya seperti pakaian.
20121217_mblaq_lecaf
LECAF mengungkapkan bahwa mereka memilih MBLAQ karena citra mereka yang ceria, sehat serta mencintai olahraga sesuai menggambar citra LECAF dengan sempurna.
Mereka juga menyatakan bahwa kesederhanaan MBLAQ serta layanan komunitas mereka membuat MBLAQ akan berperan baik kepada siswa. MBLAQ baru-baru ini berpartisipasi dalam pemotretan untuk LECAF 2013, dan akan aktif dalam pemasaran LECAF secara online dan offline.
LECAF akan memberikan poster MBLAQ bagi siapa saja yang membeli item dari produk mereka pada bulan Januari dan Februari, dan juga akan menggelar acara ‘Fan Signing’.


Source :allkpop
indotrans : koreanindo.net

Tidak ada komentar:

Posting Komentar